...

Advis Teknis Pantai Taludaa Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo

2021-11-08 05:24:00

Hai Sobat Balai Pantai,
Pantai Taludaa merupakan pantai yang berada di wilayah selatan Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo. Pantai Taludaa mengalami permasalahan erosi pantai, dimana gelombang sudah mencapai ke permukiman warga pada saat gelombang tinggi.


Kementerian PUPR melalui SNVT Pelaksanaan Jaringan Sumber Air BWS Sulawesi II Gorontalo melakukan penanganan terhadap kerusakan di pantai tersebut dengan membangun revetmen menggunakan armor kubus beton dan dipuncaknya dibuat reflektor untuk memantulkan rayapan gelombang.



Yang menarik dari pekerjaan ini adalah armor kubus beton ini dipasang secara diagonal lo Sobat, jadi setiap armor dipasang saling bersilangan sehingga kekuatan struktur revetmen juga mengandalkan interlocking antar unit armor selain berat armornya sendiri. Armor kubus beton pada sisi depan menjadi kuncian bagi kubus beton di belakangnya. Untuk memperkuat ditambahkan juga armor batu pada kakinya.




Berita Terbaru

  • Logo Hari Air Dunia ke-33
    Chania
    Halo Sobat Pantai, Hari Air Dunia ada di Bulan ini lo.& ...
  • HARI BAKTI PEKERJAAN UMUM KE-79
    Chania
    Tanggal 3 Desember diperingati sebagai Hari Bakti Peker ...
  • Seminar Nasional Bendungan Besar 2024
    Chania
    Balai Teknik Pantai berpartisipasi dalam acara Seminar ...
  • 2nd UNESCO-ICO Global Tsunami Symposium
    Chania
    Dalam rangka memperingati 20 tahun Tsunami Aceh, BMKG b ...
tags: